Senin, 04 Maret 2013

LATIHAN SOAL GEOGRAFI SMA



 1.      Suatu ruang yang ditempati oleh makhluk hidup bersama benda hidup dan tak hidup lainnya disebut . . . .
A. bumi
B. ekosistem
C. alam
D. lingkungan alam
E. lingkungan hidup
2.      Suatu sistem ekologi yang terbentuk oleh hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan lingkungannya . . . .
A. ekologi
B. ekosistem
C. biofisik
D. lingkungan alam
E. lingkungan hidup
3.      Salah satu contoh lingkungan biotik adalah . . . .
A. tanah
B. manusia
C. keluarga
D. hewan
E. masyarakat
4.      Keadaan alam dibiarkan menurut kehendak alam tanpa campur tangan manusia disebut . . . .
A. lingkungan abiotik
B. lingkungan biotik
C. lingkungan buatan
D. lingkungan hidup alamiah
E. lingkungan hidup binaan
5.      Kehidupan manusia tidak dapat terlepas dari faktor lingkungan. Hal ini mendorong manusia untuk . . . .
A. memanfaatkan lingkungan berdasarkan prinsip berkelanjutan
B. memanfaaatkan sumber daya alam yang terdapat di lingkungan secara optimal
C. membiarkan kondisi lingkungan sebagaimana mestinya
D. memanfaatkan lingkungan sesuai dengan kebutuhan
E. mengelola pemanfaatan lingkungan dengan tolok ukur kepentingan manusia
6.      Sikap yang perlu diterapkan untuk menjadikan manusia hidup dalam keselarasan dengan lingkungan adalah senagai berikut, kecuali . . . .
A. alam diciptakan untuk semua makhluk hidup
B. manusia harus bekerja sama dengan semua komponen lingkungan
C. kemanusiaan merupakan sumber segala nilai
D. manusia harus menjaga dan mengurus lingkungan
E. manusia bukan sumber dari segala nilai
7.      Dibawah ini merupakan contoh ruang lingkup lingkungan hidup yang bersifat sempit adalah . . .
A. seluruh kehidupan di muka bumi
B. rumah beserta pekarangannya
C. lapisan bumi dan udara beserta makhluknya
D. suatu Negara beserta masyarakatnya
E. suatu provinsi beserta masyarakatnya
8.      Pembangunan yang bertujuan terwujudnya kelanjutan sumber daya alam dilaksanakan untuk mendukung . . . .
A. kondisi alam
B. siklus morfologi
C. kelestarian lingkungan
D. sumber daya alam
E. terciptanya tenaga kerja
9.      Berikut yang termasuk kebutuhan dasar untuk kelangsungan hidup manusiawi adalah . . . .
A. pendidikan
B. air
C. memiliki keturunan
D. perlindungan dari ancaman bahaya
E. pangan
10.    Di bawah ini yang termasuk kebutuhan pokok manusia adalah . . . .
A. pangan, sandang, dan papan
B. pangan, air bersih, dan pendidikan
C. rekreasi, pendidikan, dan hiburan
D. air bersih, transportasi, dan pendidikan
E. rekreasi, pendidikan, dan sandang
11.    Berikut ini yang menyebabkan berubahnya lingkungan hidup alamiah menjadi lingkungan hidup binaan adalah . . . .
A. berkurangnya populasi binatang
B. berkurangnya populasi manusia
C. berkurangnya lahan
D. meningkatnya kebutuhan manusia
E. meningkatnya jumlah tumbuhan sebagai produsen
12.    Perkebunan merupakan salah satu contoh lingkungan hidup . . . .
A. alamiah
B. binaan
C. budaya
D. sosial
E. primer
13.    Lingkungan hidup pada masa sekarang ini semakin berubah, faktor-faktor yang mempengaruhi perubahan lingkungan adalah sebagai berikut, kecuali . . . .
A. kebutuhan manusia yang semakin meningkat
B. bertambahnya jumlah penduduk
C. daya dukung lingkungan yang semakin terbatas
D. perkembangan teknologi yang ramah lingkungan
E. pemanasan global
14.    Dalam komponen ekosistem yang menduduki peran sebagai produsen adalah . . . .
A. manusia
B. hewan
C. bakteri
D. tumbuhan
E. jasad renik
15.    Berikut ini yang tidak termasuk kaidah satu untuk yang lain dalam suatu lingkungan adalah . . . .
A. suatu lingkungan mempunyai keteraturan secara alamiah
      B. suatu lingkungan mempunyai kemampuan tersendiri selama keadaannya masih berimbang
           C. unsur-unsur atau komponen-komponen dalam suatu lingkungan berinteraksi satu sama  lain secara alamiah
            D. interaksi dalam suatu lingkungan dilakukan oleh masing-masing unsur atau komponen
E. tidak akan terjadi perubahan susunan komponen
16.    Contoh perilaku manusia dalam mengubah lingkungan hidup kearah yang lebih baik adalah . . .
A. membuka hutan untuk areal industri
B. mengubah sawah menjadi areal permukiman
C. menjadikan kawasan pegunungan untuk lokasi apartemen
D. membuat bendungan untuk mencegah banjir
E. menebang pohon di hutan untuk diambil kayunya tanpa ada usaha penanaman
     kembali
17.    Adat istiadat, kesenian dan bangunan termasuk . . . .
A. sosial budaya
B. budaya
C. sosial
D. abiotik
E. biotik
18.    Kebutuhan dasar untuk kelangsungan hidup hayati bersifat . . . .
A. melengkapi
B. mengganti
C. mutlak
D. sekunder
E. tersier
19.    Berikut ini yang termasuk contoh pengelolaan lingkungan adalah . . . .
A. pembuangan sampah sembarangan
B. pembuangan limbah ke sungai
C. pembakaran hutan
D. daur ulang sampah
E. mendirikan pabrik di tengah-tengah permukiman
20.    Tujuan utama pengolahan sumber daya alam adalah . . . .
A. melestarikan dan meningkatkan mutu kehidupan
B. memperbanyak dan mengurangi resiko bencana
C. melestarikan dan menjamin ketersediaan
D. memusnahkan dan memperuas kawasan reboisasi
E. meningkatkan mutu kehidupan
21.    Program pembangunan berkelanjutan dibahas dalam pertemuan di Kota . . . .
A. New Jersey, Amerika Serikat
B. Rio de Jeneiro, Brazil
C. London, Inggris
D. Kalkuta, India
E. New Zealand, Australia
22.    Berikut ini merupakan cara pemanfaatan lingkungan hidup agar dapat dinikmati terus-menerus, kecuali . . . .
A. menggunakan air secukupnya
B. melakukan penebangan pohon secara bertanggung jawab
C. melakukan kegiatan sehari-hari tanpa mencemari lingkungan
D. tidak memburu hewan untuk alasan yang tidak penting
E. penggunaan bahan bahan bakar dari fosil
23.    Makhluk hidup yang sangat tergantung pada hasil makhluk hidup lain, karena tidak menghasilkan makanan sendiri disebut dengan . . . .
A. produsen
B. konsumen
C. pengurai
D. dekomposer
E. herbivora
24.    Berikut ini yang bukan manfaat hutan adalah . . . .
A. untuk diambil hasilnya
B. untuk mengatur kesuburan tanah
C. untuk mengatur ketersediaan air
D. tempat perlindungan flora dan fauna
E. untuk perburuan binatang
25.    Salah satu upaya untuk mencegah pencemaran terhadap air sungai di daerah perkotaan antara lain sebagai berikut, kecuali . . . .
A. membuang sampah pada tempatnya
B. memakai pestisida sesuai dengan dosis yang dianjurkan
C. membuat taman di areal sekitar aliran sungai
D. mendaur ulang limbah
E. membuat kantong limbah dan serapan bagi pembuangan limbah keluarga
26.    Pembangunan atau perkembangan untuk memenuhi kebutuhan masa sekarang tanpa mengorbankan pemenuhan kebutuhan generasi mendatang adalah pengertian dari pembangunan . . . .
A. jangka panjang
B. berkelanjutan
C. jangka menengah
D. jangka pendek
E. lima tahun
27.    Pengelolaan sumber daya alam dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat sebaiknya . . . .
A. diambil sesuai kebutuhan
B. hasilnya tidak untuk diekspor
C. selaras antara kehidupan dengan lingkungan
D. diolah untuk kebutuhan dalam negeri saja
E. hasilnya  dieksploitasi sebagai modal pembangunan
28.    Untuk menghindari terjadinya pencemaran terhadap lingkungan, tindakan yang harus dilakukan terhadap limbah industri adalah . . . .
A. pencairan
B. penyimpanan
C. pengolahan
D. pembuangan
E. penampungan
29.    Pembangunan berkelanjutan yang berkaitan dengan lingkungan hidup bertujuan untuk . . . .
A. menjaga siklus hidrologi
B. meningkatkan kemakmuran rakyat
C. memperluas lapangan kerja
D. menjaga kelestarian alam sehingga dapat digunakan untuk masa mendatang
E. mengurangi tingkat pengangguran dan kemiskinan
30.    Berhasil atau gagalnya pembangunan sangat ditentukan oleh . . . .
A. kualitas sumber daya manusia
B. jumlah penduduk
C. bentuk pemerintahannya
D. sumber kekayaan alam
E. pendapatan negara

7 komentar:

  1. Silahkan berkomentar dengan sopan, terimakasih :)
    hahahaha

    BalasHapus
  2. Balasan
    1. Jawabannya emang gak aku masukin, kamu coba jawab sendiri aja ya..
      Cz ini udah lama, waktu aku SMA ;)

      Hapus
  3. Jawabannya apa ya bro?


    Tq very much TOLONG DIJAWAB YA!!!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Coba Googling aja bro, buku ku sudah gak ada. Sudah beberapa tahun yang lalu.

      Hapus